Thursday 12 March 2015

CAPCAY

Siapa yang tidak suka dengan menu masakan asal cina bernama capcay ini?? Saya rasa semua orang pasti suka. Masakan dengan aneka sayuran ini sangatlah sehat dan enak tentunya. Bisa saja membeli 1 porsi capcay di restoran atau warung2 pinggir jalan, namun tidak ada salahnya jika anda mencoba memasaknya sendiri di dapur anda. Selain menghemat biaya juga sudah pasti lebih terjamin kebersihan dan kesegaran bahan dan bumbu yang kita gunakan. Oke tanpa berlama2 berikut resepnya...

Bahan-bahan:
  • 1/2 buah wortel potong tipis
  • 4 buah buncis muda potong 2 cm
  • 3 buah jamur kancing atau jenis jamur lainnya potong2
  • 2 buah baby corn potong2
  • 100 gram ayam fillet potong kotak
  • 1 buah sosis ayam atau sosis lainnya potong serong atau bulat
  • 1 buah kentang ukuran kecil potong dadu
  • 2 batang daun bawang rajang kasar
  • 3 batang seledri rajang kasar
  • 1 tangkai bokcoy atau sawi putih potong 2 cm
  • 1 lembar kol sobek kasar
  • 1 sdt maizena yang diencerkan dengan 2dm air sebagai pengental
  • 1 buah bawang bombay ukuran sedang rajang kasar
  • 1/2 sdt kaldu bubuk
  • Garam disesuaikan
Bumbu halus:
  • 4 buah bawang putih
  • 1/4 sdt merica butiran atau bisa lebih sesuai selera
  • 2 ruas jari jahe
Bumbu saus:
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdm saus tomat atau saus sambal botolan
  • 1 sdt minyak wijen
  • 1/2 sdt soy sauce
Cara membuat:
Tumis bawang bombay sampai transparan kemudian masukkan bumbu halus tunggu sampai keluar bau harum kemudian masukkan ayam dan sosis serta aneka saus. Tumis sampai ayam setengah matang lalu masukkan aneka sayurannya. Tambahkan sedikit air lalu tumis sampai matang. Cicipi rasanya, jika sudah pas lalu tambahkan maizena yang telah dilarutkan dengan air. Jika sudah matang lalu matikan api kompor dan capcay homemade so yummy&tasty siap di santap ^_^


3 comments: